Keterlaluan Indahnya‼️Kampung Dibawah Curug, Begini Suasana Pagi Di Desa Penuh Kedamaian Jawa Barat

Описание к видео Keterlaluan Indahnya‼️Kampung Dibawah Curug, Begini Suasana Pagi Di Desa Penuh Kedamaian Jawa Barat

Sama halnya dengan Garut, Kabupaten Cianjur juga memiliki beragam destinasi wisata alam yang menakjubkan. Salah satunya Curug Kubang, yang belum banyak tersentu tangan manusia.

Curug Kubang ini sangat bagus dan airnya begitu jernih. Ada banyak curug di Cianjur yang menyimpat wisata alam menarik dan masih jarang diketahui orang-orang di luar daerah.

Curug Kubang atau Ciliunggunung ini memiliki sejumlah daya tarik yang bikin penasaran. Curug ini dikenal juga dengan Curug Ciliunggunng, karena di sekitaran tempat wisata ini memiliki banyak daya tarik yang memukau.

Kawasan lokasi wisatanya tersembunyi di antara perbukitan hijau dengan menyuguhkan pesona alam nan asri, Curug Kubang sangat pas buat healing bareng teman atau keluarga.

Curug Kubang atau Ciliunggunung ini berlokasi di Desa Padasuka, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. Jarak tempuh dari daerah Bogor menuju lokasi wisata ini kira-kira menempuh 77,4 kilometer dengan estimasi waktu 3 jam perjalanan.

Harga tiket masuk (HTM) Curug Kubang ini masih gratis. Sebagai tempat wisata yang dikatakan dengan nama surga tersembunyi, rasanya tidak perlu untuk pertanyakan lagi bagaimana keelokan Curug Kubang.

Air terjun yang mengalir dari ketinggian tampak begitu menawan dan indah seperti di negeri dongeng. Air terjun ini pastinya sangat bersih dan jernih karena derasan airnya terus beradu dan bergesekan dengan filterisasi bebabatuan.

Ditambah pepohonan yang tumbuh lebat di sekitarnya. Jika dipotret dari jarak yang jauh, tampak begitu luas perbukitan hijau yang terbentang dan sebuah air terjun Kubang yang indah.

Sebagian besar wilayah Cianjur adalah pegunungan, kecuali di sebagian pantai selatan berupa dataran rendah yang sempit.

Lahan-lahan pertanian tanaman pangan dan hortikultura, peternakan, perikanan, perkebunan dan kehutanan merupakan sumber kehidupan bagi masyarakat. Keadaan itu ditunjang dengan banyaknya sungai besar dan kecil yang dapat dimanfaatkan sebagai sumber daya pengairan tanaman pertanian. Sungai terpanjang di Cianjur adalah Sungai Cibuni, yang bermuara di Samudra Hindia.

Cianjur memiliki filosofi yakni NGAOS, MAMAOS dan MAENPO yang mengingatkan pada kita semua tentang 3 (tiga) aspek keparipurnaan hidup.

Instagram @Garut_turunankidul : https://instagram.com/garut_turunanki...

Email untuk kerja sama: [email protected]

Комментарии

Информация по комментариям в разработке